FOKUS BLADDER TRAINING UNTUK MENURUNKAN INKONTINENSIA URINE PADA PASIEN POST OPERASI BENIGNA PROSTATE HYPERPLASIA (BPH)

Authors

  • Dina Nofiana universitas an nuur purwodadi
  • Purhadi Universitas An Nuur

Keywords:

Inkontensia Urine, Blendder Training

Abstract

Latar belakang; Benigna Prostatic Hyperplasi (BPH) adalah pembesaran jinak kelenjar prostat, disebabkan oleh karena hiperplasi beberapa atau semua komponen prostat meliputi jaringan kelenjar/ jaringan fibromuskuler yang menyebabkan penyumbatan uretra pars prostatika (Supriyo et al., 2021). Menurut data World Health Organization (2019), memperkirakan terdapat sekitar 70 juta kasus degeneratif. Salah satunya BPH, dengan insidensi di negara maju sebanyak 19%, sedangkan dinegara berkembang sebanyak 5,35% kasus.

Metodologi; Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dalam bentuk review studi kasus yang mengeskplorasi suatu masalah asuhan keperawatan pada pasien yang mengalami Benigna Prostate Hyperplasia (BPH). Subjek penelitian yang digunakan adalah Tn. R yang mengalami inkontinensia urine post operasi. Instrumen pengkajian menggunakan konsep pola fungsional Gordon yang dilakukan dengan metode pengumpulan data melalui pengkajian, analisa data, penentuan diagnosa, intervensi keperawatan, implementasi dan evaluasi tindakan.

Hasil; Pada penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan bladder training yang dilakukan setiap hari diharapkan dapat meningkatkan tonus otot kandung kemih daripada yang dilakukan sebelum pelepasan. Pemasangan kateter urine menetap tidak fisiologis dimana kandung kemih selalu kosong akibatnya kandung kemih kehilangan potensi sensasi berkemih dan penurunan tonus otot kandung kemih. Dan untuk merangsang otot destrusor kandung kemih saat terpasang kateter urin perlu dilakukan bladder training.

Kesimpulan; Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa bladder training dapat menurunakan inkontinensia urine pada pasien post BPH. Bladder training dapat menjadi terapi non farmakologi untuk menurunka inkontinensia pada pasien post operasi BPH.

Downloads

Published

2022-12-20