ASUHAN KEPERAWATAN PADA Ny. M DENGAN FOKUS INTERVENSI VULVA HYGIENE PADA IBU POST SECTIO CAESAREA DENGAN INDIKASI SEROTINUS

Authors

  • Kristin Handayani universitas an nuur purwodadi

Keywords:

sectio caesarea, vulva hygiene,, Serotinus

Abstract

Latar belakang;Sectio caesarea adalah sebuah prosedur bedah untuk pelahiran janin dengan insisi melalui abdomen dan uterus (Dina fithriana & Nia firdiyanti, 2018). Word Health Organization (WHO) menetapkan bahwa standar rata-rata sectio caesarea (SC) dimasing-masing negara yaitu sekjitar 5-15% per 1000 kelahiran di dunia. Rumah sakit pemerintah 11% dan rumah sakit swasta lebih dari 30%. Peningkatan persalinan secara sectio caesarea diseluruh negara selama tahun 2017-2018 yaitu 110.000 per kelahiran di seluruh Asia(Tryssiatamy, 2020). Serotinus atau kehamilan lewat waktu adalah kehamilan yang telah berlangsung selama 42 minggu (294 hari) atau lebih (Sasanti, 2019). Personal hygiene adalah salah satu kemampuan dasar manusia dalam memenuhi kebutuhan untuk mempertahankan kehidupannya, kesejahteraan dan kesehatan sesuai dengan kondisi kesehatannya yang dinyatakan terganggu keperawatan dirinya jika tidak dapat melakukan perawatan diri (Astuti, 2021)
Metodologi; Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif. didapatkan dari data subjektif (interview) dengan responden sebagai data utama penelitian dan penekanan pada hasil jawaban dari responden yang diperoleh dan di nilai dengan skala atau angka. Rancangan penelitian yang digunakan yaitu studi kasus, studi kritis dan fenomenologi. Subjektif penelitian ini adalah yaitu pasien yang melahirkan dengan post sectio caesarea. Waktu dan tempat Peneliti melakukan penelitian dirumah sakit Umum Permata Bunda Purwodadi Grobogan selama 3 hari, dari tanggal 09–11 agustus 2022. berfokus pada pengelolahan asuhan keperawatan maternitas pada ibu post sectiocaesarea dengan intervensi vulva hygiene.
Tujuan; Melaksanakan Asuhan Keperawatan pada Ny. M dengan fokus intervensi vulva hygiene pada ibu post sectio caesarea dengan indikasi serotinus hari ke-1 di rumah sakit permata bunda.
Hasil; Penulis melakukan implementasi keperawatan selama 3 hari. Masalah keperawatan yang terdapat dalam Ny.M sudah dilakukan tindakan keperawatan dengan kriteria hasil yang diterapkan oleh penulis.
Kesimpulan; Dengan menerapkan tindakan vulva hygiene menunjukan adanya perubahan terhadap kebersihan pasien.

Downloads

Published

2022-04-20